Total Tayangan Halaman

Senin, 25 Oktober 2010

Hari Pengangkatan (The Rapture)

Shalom sahabat,
The rapture ialah suatu masalah teologiah yang menarik untuk dibahas, karena dalam pembahasan ini mengungkapkan keselamatan bagi umat manusia. Sebelum
saya membahas lebih lanjut, saya percaya bahwa setiap dari anda semua pasti ingin mengalami pengangkatan ini. Peristiwa pengangkatan (The rapture) ialah peristiwa dimana Tuhan akan menjemput umatNya yang sanggup setia dan percaya akan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamatnya untuk diselamatkan dari masa kesukaran. Bagaimanakah peristiwa pengangkatan akan terjadi?
Pengangkatan akan terjadi terlebih dahulu pada orang-orang yang sudah meninggal seperti yang tertulis dalam 1 Tesalonika 4: 16, "Sebab pada waktu tanda diberi, yaitu pada waktu penghulu malaikat berseru dan sangkakala Allah berbunyi, maka Tuhan sendiri akan turun dari sorga dan mereka yang mati dalam Kristus akan lebih dahulu bangkit;". Kemudian setelah orang mati itu diangkat barulah kita yang masih bertahan didalam iman kita kepada Tuhan akan mengalami pengangkatan juga sebagaimana yang tertulis pada 1 Tesalonika 4: 17, "sesudah itu, kita yang hidup, yang masih tinggal, akan diangkat bersama-sama dengan mereka dalam awan menyongsong Tuhan di angkasa. Demikianlah kita akan selama-lamanya bersama-sama dengan Tuhan."
Tapi, tidak semua orang dapat diangkat, Matius 24: 40-41 berkata, "Pada waktu itu kalau ada dua orang di ladang, yang seorang akan dibawa dan yang lain akan ditinggalkan; kalau ada dua orang perempuan sedang memutar batu kilangan, yang seorang akan dibawa dan yang lain akan ditinggalkan." Hari pengangkatan hanya akan dialami oleh orang-orang benar untuk menyongsong Tuhan diawan-awan permai. Namun bagi mereka yang tidak mengakui akan kebenaran bahwa Yesus ialah Tuhan akan tertinggal untuk mengalami masa yang sangat sukar. Akhir-akhir ini muncul beberapa pendapat yang menyatakan terjadinya peristiwa-peristiwa pengangkatan ini:
-ada seorang anak muda dari Amerika serikat menyakini bahwa Tuhan akan datang pada tahun 2050.
-Munculnya ramalan suku maya yang menyatakan bahwa dunia akan berakhir pada tahun 2012. Saudara, sangat jelaslah bahwa pernyataan-pernyataan ini tidak bisa dipercaya, mengapa?
Karena dalam Matius 24: 42 jelas dikatakan, "Karena itu berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu pada hari mana Tuhanmu datang." dan Matius 24: 44 "Sebab itu, hendaklah kamu juga siap sedia, karena Anak Manusia datang pada saat yang tidak kamu duga." Tuhan datang tanpa diketahui oleh siapapun, karena itu kita harus berjaga-jaga agar jangan kita jatuh pada waktu hari itu tiba...!!!


Sahabat, pengangkatan ini ialah sungguh penting untuk dipahami oleh kita sebagai orang percaya agar kita bisa turut bergabung dan menikmati janji-janji Tuhan didalam hidup kita. Karena Tuhan sendiri berjanji dalam Yohanes 14: 2-3, "Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu. Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, kamupun berada." Ingatlah, karena Tuhan telah menyediakan tempat bagi anda karena itu marilah kita lebih lagi bersungguh-sungguh dan berpegang teguh didalam iman kita agar pada hari dimana pengangkatan itu terjadi, kita adalah orang-orang yang Tuhan pilih untuk diselamatkan dari masa kesukaran.....!!! Tuhan Yesus memberkati.....!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.